Ukiran relief tempel dinding ini dibuat dari batu alam Paras Jogja, menghadirkan nuansa alami dan khas seni ukir tradisional.
Relief ini dibuat dengan motif yang menggambarkan keindahan dan makna kehidupan, sesuai dengan nama-nama anggota keluarga yang diwakili oleh masing-masing motif gambar.
Setiap relief dilengkapi dengan nama masing-masing, yang diukir dengan gaya sederhana, memperkuat makna yang terkandung dalam setiap motifnya.
Ukiran ini bukan sekadar dekorasi, tetapi juga simbol harmoni, kebersamaan, dan nilai-nilai dalam keluarga, menjadikannya karya seni yang bernilai tinggi dan penuh makna baginya.
Setiap pesanan relief dibuat ukuran costom sesuai permintaan, pengerjaan kami dibuat secara langsung dan manual.
- Informasi pemesanan silahkan hubungi kontak kami.
- Pengiriman ke seluruh Indonesia.
- Dan juga berikut pemasangan jika menginginkan terpasang sekalian.
1. Relief Bunga Matahari (Dian) Harapan & Kehangatan
Bunga matahari melambangkan kehangatan, semangat, dan keceriaan. Seperti bunga matahari yang selalu menghadap matahari, Dian di ibaratkan sebagai sosok yang selalu optimis, penuh energi, dan membawa kebahagiaan bagi keluarga.
2. Relief Burung Cinderawasih (Mahir) Kebebasan & Kesejahteraan
Burung melambangkan kebebasan, kecerdasan, dan keindahan suara hati. Mahir di ibaratkan sebagai seseorang yang memiliki wawasan luas, cerdas penuh inspirasi, dan selalu ingin terbang tinggi meraih impian.
3. Relief Ikan Hias / ikan koki (Amrun) Keberuntungan & Keharmonisan
Ikan hias melambangkan kelimpahan, ketenangan, dan keberuntungan. Amrun digambarkan sebagai pribadi yang fleksibel, mudah beradaptasi, serta membawa kedamaian dan kesejahteraan dalam keluarga.
4. Relief Kucing (Cahaya) Ketenangan & Perlindungan
Kucing melambangkan kemandirian, kenyamanan, dan kasih sayang. Cahaya digambarkan sebagai sosok yang lembut namun kuat, selalu membawa ketenangan dan kehangatan dalam keluarga.